Home Ekonomi Jurus Telkomsel Hadapi Lonjakan Trafik Natal dan Tahun Baru

Jurus Telkomsel Hadapi Lonjakan Trafik Natal dan Tahun Baru

Pekanbaru, Gatra.com -- Seiring dekatnya moment Natal dan Tahun Baru (NATARU), kesiapan operator telekomunikasi terus digeber, termasuk Telkomsel. Perusahaan dengan pelanggan mencapai lebih dari 170 juta ini, telah siap menghadapi lonjakan trafik layanan dengan memperkuat seluruh element jaringannya.

Executive Vice President Telkomsel West Area, Agus Setia Budi, mengungkapkan dalam menyuguhkan layanan prima pada momen NATARU, pihaknya mengerahkan 6 unit compact mobile base station (Combat). Nantinya, peralatan tersebut dikerahkan di titik-titik dengan trafik komunikasi terpadat.

"Selain itu optimalisasi jaringan juga telah dilakukan di 150 titik yang diprediksi menjadi pusat keramaian publik pada periode liburan Natal dan Tahun Baru, seperti obyek wisata, stasiun, terminal, ruas jalan tol, mall dan pusat perbelanjaan. Nah, Telkomsel juga telah mengantisipasi kenaikan trafik data dan pengamanan jaringan di lokasi infrastruktur baru seperti jalur tol Trans Sumatra dan bandara yang beroperasi," sebutnya kepada Gatra.com,  Jum'at (6/12).

Sambungnya, keberadaan Tol Trans Sumatra di sejumlah tempat, bakal mempermudah mobilisasi warga. Hal tersebut dengan sendirinya membutuhkan sokongan layanan komunikasi.

"Kewajiban kami sebagai provider untuk terus memastikan kondisi jaringan tetap prima sehingga pelanggan selalu nyaman berkomunikasi selama menikmati waktu liburannya, bahkan pada kondisi trafik paling padat sekalipun," tambahnya.

Selain itu secara khusus, Telkomsel Area Sumatra telah membangun 6791 base transceiver station (BTS) multi-band Long Term Evolution (LTE) baru. Bukan hanya itu anak usaha Telkom tersebut juga melakukan penambahan kapasitas di 6847 existing BTS LTE, atau setara dengan penambahan kapasitas bandwidth hingga 2,25 Tbps untuk menghadirkan layanan broadband yang berkualitas dengan kapasitas yang memadai.

130