Home Politik DPW PKS Tancap Gas, Empat Nama Bacabup Diteruskan ke DPP

DPW PKS Tancap Gas, Empat Nama Bacabup Diteruskan ke DPP

Jambi, Gatra.com – DPW PKS Provinsi Jambi ternyata sudah meneruskan 4 nama kandidat bakal calon Bupati (Bacabup) yang akan bertarung dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak di Kabupaten Batanghari dan Bungo.

Empat nama kandidat Bacabup yang diteruskan DPW PKS ke DPP ini adalah putra Wakil Bupati Batanghari Hafiz Fattah dan istri Bupati Batanghari Yuninta Syahirsyah. Sementara untuk Kabupaten Bungo ada nama Bupati Incumbent, Mashuri dan Riduwan Ibrahim.

"Untuk Pilkada 5 Kabupaten/kota kami memiliki anggota DPRD di 4 Kabupaten Bungo, Batanghari, Kota Sungaipenuh, Tanjung Jabung Barat," kata Ketua DPW PKS Provinsi Jambi, Rudi Wijaya kepada Gatra.com, Jumat (29/11).

Anggota DPRD Provinsi Jambi ini menjelaskan pihaknya sudah mengirimkan masing-masing dua nama bakal calon Bupati untuk dua daerah yaitu Batanghari dan Bungo. "Untuk dua daerah ini kita lebih maju, jadi tinggal DPP yang membahasnya, kalau di Bungo ada Pak Mashuri dan Ridwan Ibrahim kemudian Batanghari Hafiz Fattah dan Yuninta Syahirsyah," ujarnya.

Dilanjutkannya, sementara pihaknya masih menunggu untuk Kota Sungaipenuh dan Tanjung Jabung Barat yang masih belum menyimpulkan. "Kita masih menunggu yang lain karena belum naik dari kabupaten/kotanya," ia menjelaskan.

Rudi Wijaya menambahkan, pihaknya di DPW tidak berlama-lama dan akan segera meneruskan nama-nama kandidat yang mengikuti penjaringan ini ke DPP.

"Ini mungkin realitas di lapangan, sehingga kawan-kawan di kabupaten ini sudah merasa cukup membahasnya dan dinaikkan ke provinsi, jadi kita naikkan ke DPP," ucapnya.

Reporter: Muhammad Fayzal

978