Batanghari, Gatra.com - Operasi Zebra 2019 telah berakhir pada 5 November 2019. Selama gelaran operasi sejak tanggal 23 Oktober 2019, Kepolisian resor (Polres) Batanghari, Jambi berhasil menjaring 1.384 pelanggar.
Kasubbag Humas Polres Batanghari Iptu Supradono mengatakan capaian Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Batanghari selama 14 hari Operasi Zebra 2019 merupakan prestasi gemilang.
"Petugas berhasil menjaring 1.384 pelanggar dan berhasil berada di rangking tiga setelah Polresta Jambi dan Polres Bungo," ujar Supradono dikonfirmasi Gatra.com, Rabu (6/11).
Menurut Supradono, rata-rata pelanggar tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) dan tidak membawa Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). Operasi Zebra 2019 terjadi peningkatan jumlah pelanggaran dibanding Operasi Zebra 2018.
"Kalau tahun lalu petugas Satlantas Polres Batanghari berhasil mengeluarkan surat tilang sebanyak 1.335 lembar," ujarnya.
Selain menggelar Operasi Zebra 2019, kata Supradono, petugas juga melakukan sosialisasi melalui Satuan tugas (Satgas) Preventif kepada pengendara agar tertib dalam berlalu lintas.
"Sosialisasi menyasar komunitas klub motor dan sekolah-sekolah," ucapnya.