Home Milenial Di Tengah Kota Bungo, Hampir 2 Minggu Sampah Tak Diangkut

Di Tengah Kota Bungo, Hampir 2 Minggu Sampah Tak Diangkut

Bungo, Gatra.com – Warga Angso Duo, RT 04, RW 02, Kelurahan Bungo Barat, Kecamatan Pasar Muara Bungo, Kabupaten Bungo, Jambi mengeluhkan tumpukan sampah yang mulai menimbulkan aroma tak sedap di kawasan Angso Duo.

Padahal, Angso Duo merupakan perkampungan yang posisinya tepat di pusat kota Muara Bungo Jambi. Rea, contohnya. Warga Angso Duo ini mengeluhkan sejumlah tong sampah yang mulai menimbulkan aroma tak sedap. Ia berkata, penyebabnya tak pernah diangkut oleh petugas kebersihan.

“Sudah hampir dua minggu tak pernah diangkut, padahal petugas sampah sering kami lihat lewat, tapi entah mengapa tak pernah diangkut,” Rea mengeluh.

Tak hanya Rea, Rahamdi, Ketua RT setempat juga mengeluhkan hal yang sama. Menurutnya, tong sampah yang memang diletakkan untuk warganya ini tak pernah diangkut oleh petugas kebersihan.

“Itu tong sampah memang dibuat dari dana kelurahan untuk masyarakat sekitar, tapi saya kurang paham juga kenapa mobil sampah lewat tak pernah diangkut, padahal sampah sejumlah tempat usaha di sekitar sini selalu diangkut oleh petugas," ujar pria yang akrab disapa Andi ini.

Prasetyo Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bungo, Prasetyo meminta pihak setempat agar melapor terlebih dulu kepada pihak dinas.

"Mereka harus lapor dulu, karena ada retribusi sampah yang harus dibayar, baru nanti sampahnya diangkut," kata Prasetyo.

Reporter: Frengki Sawitra

413