Batanghari, Gatra.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Batanghari, Jambi melakukan kegiatan sosialisasi terhadap pelajar penyandang disabilitas.
"Pemilih disabilitas merupakan bagian dari pemilih yang harus mendapatkan prioritas utama dalam pelaksana pemilihan, baik Pileg maupun Pilkada yang akan berlangsung 23 September 2020 mendatang," kata Komisioner KPU Kabupaten Batanghari Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM, Harapan Nami dikonfirmasi Gatra.com, Kamis (24/10).
Sosialisasi dan pendidikan pemilih penyandang disabilitas yang dilakukan KPU Kabupaten Batanghari menyasar SDLBN Muara Bulian. Tujuannya agar nanti pemilih disabilitas datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS).
"Makanya jauh-jauh hari SDLBN ini kita datangi. Menjelaskan terkait Pemilu dan Pilkada pada warga yang disabilitas cukup sulit dan harus menjadi perhatian dari KPU," ucapnya.
Harapan Nami berkata sosialisasi ini juga sebagai ungkapan terima kasih kepada penyandang disabilitas yang sudah datang ke TPS menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2019. "Hampir semua pemilih yang terdaftar di SDLBN menggunakan hak pilihnya," katanya.
Pihak SDLBN menyambut baik kedatangan Tim KPU Batanghari. Mereka senang atas kedatangan dalam rangka sosialisasi mengucapkan terima kasih karena dapat menambah antusias dari para pelajar.
"Sehingga mereka dapat memahami Pilkada yang akan berlangsung pada 23 September 2020," ujarnya.