Home Politik Anita Terima Palu Kayu Pimpinan, M. Zen: Terima Kasih PAN

Anita Terima Palu Kayu Pimpinan, M. Zen: Terima Kasih PAN

Batanghari, Gatra.com - Palu kayu Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Batanghari, Jambi resmi berpindah dari tangan M. Zen ke tangan Anita Yasmin, Rabu (2/10).

Penyerahan palu 'sakti' berlangsung usai rapat paripurna pengucapan sumpah pimpinan DPRD Batanghari periode 2019-2024 dalam ruang sidang utama. M. Zen dan Anita Yasmin berasal dari Partai Amanat Nasional (PAN).

Bupati Batanghari Syahirsah, Wakil Bupati Batanghari Sofia Joesoef, Forkompinda Batanghari, seluruh anggota DPRD Batanghari, Kepala OPD, Camat, Lurah, Kepala Desa dan tamu undangan menjadi saksi prosesi penyerahan palu kayu.

M. Zen kepada Gatra.com usai rapat paripurna mengucapkan terima kasih kepada Ketua DPD PAN Batanghari Sofia Joesoef telah bersedia memberikan amanah pimpinan sementara DPRD Batanghari.

"Banyak ilmu dan pengalaman yang saya dapat selama menjabat pimpinan sementara DPRD Batanghari," kata mantan Kepala Desa Bungku hampir 20 tahun ini.

Selama menjabat pimpinan sementara DPRD Batanghari, M. Zen mengaku lebih banyak menghabiskan waktu mengunjungi masyarakat ketimbang berada di gedung parlemen.

Beragam keluh kesah masyarakat langsung dia dengar hampir di setiap desa yang dikunjungi. Mulai bidang infrastruktur, kesehatan, pendidikan, pertanian, perkebunan dan lain-lain.

"Apa yang disampaikan masyarakat akan saya sampaikan kepada Ketua DPRD Batanghari agar segera dirapatkan bersama Komisi dan OPD terkait," ucapnya.

M. Zen berkata akan terus berupaya hadir di tengah-tengah masyarakat. Ia bersama seluruh anggota DPRD Batanghari dari PAN akan memberikan ide cemerlang demi kemajuan perekonomian Kabupaten Batanghari.

"Terima kasih PAN," katanya.

Anita Yasmin resmi menduduki kursi empuk Ketua DPRD Batanghari setelah Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan menerbitkan Surat Keputusan Nomor: PAN/A/Kpts/KU-SJ/109/VIII/2019 tentang Penetapan Calon Pimpinan DPRD Kabupaten Batanghari dari Fraksi Partai Amanat Nasional Periode 2019-2024, tanggal 2 Agustus 2019.

Sebagai partai pemenang pemilihan legislatif (Pileg) 17 April 2019 dengan perolehan Lima kursi, PAN berhak menjadi 'Nahkoda' DPRD Batanghari selama lima tahun kedepan. Pengucapan sumpah pimpinan DPRD Batanghari tertuang dalam Surat Keputusan Gubernur Jambi Nomor: 1139/KEP.GUB/SETDA.PEM-OTDA-2.2/2019.

Perolehan jumlah suara PAN dan Partai Golkar hanya terpaut 307 suara. Ini kali kedua PAN menjadi pucuk pimpinan. Pileg 2014-2019 lalu, PAN Batanghari berhasil menjadi juara dengan perolehan Enam kursi. Kala itu partai berlambang matahari ini dipimpin Sinwan sekaligus Bupati Batanghari. Sedangkan posisi kursi Ketua DPRD Batanghari periode 2014-2019 diduduki M. Mahdan.

670