Home Internasional Korea Utara Klaim Berhasil Luncurkan Rudal Balistik Kapal Selam

Korea Utara Klaim Berhasil Luncurkan Rudal Balistik Kapal Selam

Pyongyang, Gatra.com - Korea Utara mengklaim pada hari ini, Kamis (3/10), bahwa pihaknya telah berhasil melakukan uji coba rudal balistik tipe baru yang diluncurkan oleh kapal selam dari laut di lepas pantai pada Rabu (2/10). Hal tersebut bertujuan untuk menahan ancaman eksternal dan memperkuat pertahanan negara.

Peluncuran itu terjadi sehari setelah mengumumkan dimulainya kembali pembicaraan dengan Amerika Serikat untuk mengakhiri program nuklirnya. Namun, ini dilihat oleh para analis sebagai ujian paling provokatif oleh Korea Utara sejak memulai pembicaraan dengan Amerika Serikat pada 2018.

"Jenis baru SLBM (submarine launched ballistic missile) yang disebut Pukguksong-3 'ditembakkan dalam mode vertikal'," kata kantor berita resmi Korea Utara, KCNA seperti dilansir Reuters.

Baca Juga: Dialog Denuklirisasi Mandek, Korea Utara Salahkan AS

Uji coba penembakan SLBM tipe baru yang berhasil ini menjadi sangat penting karena mengantarkan fase baru dalam berisi ancaman pasukan luar kepada DPRK (Democratic People's Republic of Korea) dan semakin memperkuat militer untuk pertahanan diri, sebut KCNA.

Foto-foto peluncuran di surat kabar resmi Rodong Sinmun menunjukkan rudal hitam-putih yang muncul dari air dan terbang ke langit abu-abu.

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un "mengirim ucapan selamat yang hangat" kepada mereka yang telah melakukan uji coba yang sukses ini. Hal tersebut juga menunjukkan bahwa Kim tidak berada di lokasi saat percobaan itu.

 

 

110