Home Politik Polisi dan Pelajar Kembali Ricuh di Medan

Polisi dan Pelajar Kembali Ricuh di Medan

Medan, Gatra.com - Untuk kedua kalinya keributan pecah saat aksi sekelompok pelajar di depan gedung DPRD Sumut, Medan, Jumat (27/9).
 
Keributan pecah sekitar pukul 17.00 WIB. Kejadian ini bermula dari kelompok pelajar melakukan provokasi dan melemparkan batu ke arah gedung DPRD Sumut dan kerumunan petugas kepolisian.
 
Pantauan di lapangan, ada dua kelompok masa yang melakukan  demonstrasi di DPRD Sumut yakni kelompok mahasiswa dan kelompok pelajar.
 
Kelompok mahasiswa jelas menyampaikan tuntuan agar rekan-rekannya yang ditahan bisa dibebaskan. Bahkan sebelum aksi, mereka melaksanakan salat ashar berjamaan di badan jalan. Turut bergabung menjadi makmum yakni Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dadang Hartanto.
 
Sedangkan kelompok pelajar tidak jelas tuntutannya. Mereka yang jumlahnya mencapai ratusan orang berkumpul hanya bersorak-sorak. Padahal kelompok pelajar sudah dibubarkan.
 
Selain melempar batu ke gedung DPRD Sumut, massa dari kelompok pelajar juga melemparkan batu ke gedung DPRD Medan. Bahkan, pagar gedung wakil rakyat itu juga dirubuhkan oleh kelompok pelajar.
 
Melalui pengeras suara, Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dadang Hartanto berupaya mendinginkan situasi dan meminta para pelajar untuk membubarkan diri.
 
"Teman-teman mahasiswa mundur, adik-adik pelajar sudah disusupi," ujarnya. Mendegar ucapan Kapolrestabes lemparan batu dari arah pelajar ke gedung DPRD Sumut dan petugas semakin banyak.
 
Alhasil, Kombes Dadang menginstruksikan jajarannya untuk melakukan tindakan represif kepada pelajar. "Silahkan lakukan aksi dan amankan," tegas Dadang. Saat berita ini ditulis kericuhan masih berlangsung.
186