Home Politik Anies Imbau Siswa STM yang Berdemo Jaga Ketertiban

Anies Imbau Siswa STM yang Berdemo Jaga Ketertiban

Jakarta, Gatra.com - Gerakan demo menolak Rancangan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RKUHP) terus mengalir. Kali ini ribuan siswa Sekolah Teknik Menengah (STM). 

Gubernur DKI Jakarta mengimbau untuk siswa-siswa tersebut menjaga ketertiban.

"Jaga ketertiban dan kerapihan. Saya juga instruksikan kepada kepala sekolah dan guru dari SMA/SMK/STM untuk datang dan memantau anak-anaknya. Karena anak-anak ini jalan sendiri," kata Anies saat ditemui wartawan usai rapat kerja dengan Pansus, di gedung Nusantara, kompleks DPR/MPR, Jakarta, Rabu (25/9).

Dikabarkan beberapa dari pendemo yang terdiri atas siswa-siswa STM ini membawa senjata tajam dan alat-alat yang berbahaya untuk berdemo. 

Anies mengatakan jangan sampai ada tindakan pelanggaran hukum dengan membawa senjata tajam.

"Begini, begitu sampai kepada tindakan hukum, akan selalu punya konsekuensi hukum. Penegak hukum memiliki kewenangan untuk bertindak. Jadi jangan lakukan pelanggaran hukum, jangan lakukan tindakan-tindakan yang memiliki konsekuensi pidana," tegas Anies.

Anies juga mengingatkan agar fasilitas umum jangan dirusak. Pemprov sedang mendata mana-mana saja fasilitas yang rusak.

"Tinggal perbaiki aja. Pokoknya yang penting fasilitas publik kita perbaiki, fasilitas publiknya nanti tidak ada yang tertinggal rusak. Tadi malam juga kita membersihkan mulai jam 12 malam sampai jam 7 pagi," katanya.
 

582

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR