Home Milenial Kabut Asap Lumpuhkan Penerbangan di Bandara Depati Parbo

Kabut Asap Lumpuhkan Penerbangan di Bandara Depati Parbo

Kerinci, Gatra.com - Kabut asap yang menyelimuti beberapa daerah di Provinsi Jambi, juga ikut berdampak pada penerbangan di Bandara Depati Parbo Kerinci.  Hampir sepekan terakhir ini, pesawat Wings Air dari Jambi menuju Kerinci tidak bisa mendarat, sehingga calon penumpang terpaksa menempuh jalur darat.

“Rencana berangkat naik pesawat, namun karena kabut asap pesawat tidak bisa terbang. Saya ke Jambi terpaksa naik travel,” kata Karim, warga Kerinci yang ingin ke Jambi.

Kepala Bandara Depati Parbo, M Arqodri Arman, Selasa (17/9) membenarkan hal itu, bahwa penerbangan ke Kerinci terganggu karena masalah visibility (jarak pandang) di Bandara Muaro Bungo dan Sultan Taha Jambi.

"Ya saat ini kita masih menunggu informasi dari Bungo dan Jambi terkait visibility (jarak pandang)," ucapnya.

Untuk jarak pandang di Bandara Depati Parbo sendiri, saat ini dilaporkan juga tidak aman untuk dilalui pesawat, yaitu hanya empat kilometer.

"Diketahui sesuai dengan standar keselamatan penerbangan sipil, jarak pandang adalah minimal lima kilometer, untuk itu kita harap ke depan tidak ada kendala dan cuacanya bagus," katanya.

445