Home Milenial Setahun Putus Sekolah, Riska Dibantu KJS ke SMPN 10

Setahun Putus Sekolah, Riska Dibantu KJS ke SMPN 10

Sarolangun, Gatra.com - Sudah hampir setahun Riska (13) putus sekolah setamat Sekolah Dasar tahun lalu. Maklum, ayahnya, Burhan hanya bekerja serabutan. Namun kini, gadis  remaja yang tinggal di Dusun Kampung Pulau, Desa Pulau Aro, Kecamatan Pelawan, Kabupaten Sarolangun itu bisa melanjutkan sekolahnya ke jenjang SMP, berkat bantuan Komunitas Jumat Sedekah (KJS) Sarolangun.

Ayah Riska, Burhan pada Senin (16/9) tampak senang saat dibawa KJS menghadap Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sarolangun untuk mencari solusi persoalan yang menimpa Riska. Riska diajak menghadap pihak Disdikbud Sarolangun dan diterima langsung oleh Kabid Pendidikan Dasar (Dikdas), H Harun.

"Ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap generasi bangsa, terutama soal Riska yang ingin melanjutkan pendidikannya," kata Ketua KJS Sarolangun, Surya Abdi kepada Gatra.com, Selasa (17/9).

Dalam kesempatan itu Kabid Dikdas yang mewakili Kadis Disdikbud mengatakan, jika pihaknya siap membantu biaya dan memfasilitasi Riska untuk bisa melanjutkan sekolah di SMPN 10 Sarolangun. 

"Tentu hal seperti ini sudah menjadi kewajiban kita untuk semua anak di Kabupaten Sarolangun agar bisa sekolah dan mendapatkan pendidikan yang layak," kata H Harun.

Ia mengatakan, terhadap hal ini pihaknya berterima kasih kepada pihak SMPN 10 yang sudah bersedia menerima Riska sebagai peserta didik. Apalagi sudah membantu semua pembiayaan, mulai dari seragam dan yang lainnya. Riska telah dititipkan kepada kepala sekolah agar Riska dibantu dan mendapat pendidikan yang layak seperti teman-temannya.

"Dari apa yang dialami Riska, inilah bentuk kepedulian kita terhadap proses endidikan yang menjadi hak setiap anak bangsa. Sehingga inilah solusi yang diberikan sebagai bentuk kepedulian dari Pemkab Sarolangun terhadap dunia pendidikan kita. Semoga ke depan tidak ada lagi anak-anak kita yang putus sekolah," katanya lagi.

525