Home Olahraga Kejurnas Karate Piala Panglima TNI 2019 Resmi Dihelat

Kejurnas Karate Piala Panglima TNI 2019 Resmi Dihelat

Jakarta, Gatra.com - Komite Olahraga Militer Indonesia (KOMI) bersama Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) kembali menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Piala Panglima TNI 2019. Untuk tahun ini merupakan penyelenggaraan ke-VII. Upacara pembukaan dipimpin langsung oleh Panglima TNI Marsekal TNI, Hadi Tjahjanto.

"Saya menyambut gembira sekaligus memberikan dukungan atas pelaksanaan kejuaraan nasional. Ini merupakan program yang tidak hanya mendukung program pembinaan TNI, tetapi juga program olahraga nasional. Saya ucapkan terima kasih kepada Pengurus Besar FORKI, panitia, dan seluruh pihak yang memungkinkan kejurnas ini terselenggara," kata Hadi dalam sambutannya di GOR Ahmad Yani, Mabes TNI Cilangkap, Jakarta, Jumat (13/9).

Event Kejurnas Karate Piala Panglima TNI ke-VII yang akan berlangsung mulai 13 sampai 16 September 2019, Kejurnas ini menjadi bagian integral dari sistem pembinaan prestasi atlet TNI-Polri dan dari umum.

Baca Juga: Porkot 2019, Karate Milik Medan Area

Hadi berharap, Kejurnas Karate Piala Panglima TNI mampu berkiprah lebih baik lagi dalam menjaring atlet-atlet TNI-Polri maupun umum serta mampu meraih prestasi di level dunia.

"Oleh karena itu, marilah kita bersama-sama dengan komponen bangsa lainnya saling mendukung, untuk meraih prestasi terbaik, demi kejayaan bangsa dan negara," ucapnya.

Jumlah kelas yang dipertandingkan dalam Kejurnas ini ada dua kategori yaitu: Kategori TNI-Polri mempertandingkan Kata dan Komite (perorangan dan beregu) untuk kelas senior putra dan kelas senior putri.  Sedangkan Kategori Umum (PB/PP Perguruan dan Pengprov FORKI) kelas Junior, Cadet, dan Under-21 mempertandingkan Kata dan Komite perorangan untuk putra dan putri.

Baca Juga: Kejurda Tarung Derajat, 152 Petarung Bersaing

Peserta keseluruhan sebanyak 1.066 peserta, terdiri dari atlet TNI-Polri 402 orang (putra 334 dan putri 68), atlet umum 664 orang (putra 373 dan putri 291). Lalu ada pula kontingen TNI-Polri sebanyak 33 kontingen, sedangkan Perguruan dan Pengprov Forki sebanyak 45 kontingen.

Medali yang diperebutkan terdiri dari dua kategori yaitu Kategori TNI: 30 emas, 30 perak, dan 60 perunggu.  Sedangkan Kategori Umum (Junior, Cadet, Under-21): 39 emas, 39 perak, dan 78 perunggu.

826