Washington DC, Gatra.com - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, telah memecat asisten pribadinya setelah membocorkan informasi pribadi tentang keluarga presiden. Madeleine Westerhout (29 tahun), tiba-tiba dipecat pada hari Kamis, setelah Trump mengetahui Westerhout telah membagikan info pribadi tentang keluarga Trump saat makan malam dengan wartawan awal bulan ini.
"Dia minum dan membual tentang apa yang diketahuinya tentang keluarga Trump selama liburannya di New Jersey," kata laporan dari CBS News, dilansir BBC, Jumat (30/8).
Westerhout telah bekerja dengan Trump sejak hari pertama masa kepresidenan. Meski kabar pemecatan ini telah meluas, Gedung Putih masih menolak berkomentar.
The New York Times, yang pertama kali melaporkan pemecatannya, mengutip sumber Gedung Putih, menjelaskan, Westerhout sekarang dianggap sebagai "karyawan yang terpisah" dan akan dilarang kembali ke Gedung Putih mulai hari Jumat (30/8).
Komentar pribadi Westerhout diucapkan pada jamuan makan malam dengan para wartawan selama Trump berlibur ke klubnya di Bedminster, New Jersey, pada awal Agustus lalu.
Sumber mengatakan kepada CBS News, dia sedang minum dan mengungkap hal pribadi tentang keluarga Trump. Dia juga dilaporkan bergosip kepada penyiar untuk mendapat akses kepada presiden.
Tidak jelas bagaimana Trump mengetahui percakapan itu. Namun beberapa pejabat gedung putih telah lama meragukan loyalitasnya kepada Trump.
"Dia adalah mata-mata, sejak hari pertama berusaha untuk dekat dengan Presiden Trump dan menyanjung presiden dengan celaannya di balik itu," kata salah satu mantan pejabat Gedung Putih.
Westerhout sebelumnya telah bekerja untuk Komite Republik Nasional dan selama masa transisi Trump, dia sering terlihat mengawal tamu melalui lobi Trump Tower di New York.