Jakarta, Gatra.com - Padatnya jam kerja membuat banyak orang, khususnya para pekerja kantoran tidak sempat lagi untuk melakukan olahraga. Padahal, menurut fitness anthusiast, Annisa Munaf olahraga sangat penting untuk menjaga kebugaran tubuh dan menjaga agar tubuh tetap sehat.
"Olahraga itu sangat penting. Sepenting minum air putih buat kita. Nah, kebayangkan seberapa pentingnya olahraga buat kita?" kata Annisa saat ditemui di kawasan SCBD, Senayan, Jakarta, Rabu (28/8).
Oleh karenanya, Annisa menyarankan, sepadat apa pun jadwal seseorang, dia tetap harus berolahraga. Meskipun hanya dengan olahraga ringan dan dalam waktu singkat.
Baca Juga: Gofitness, Inovasi Gojek untuk Membiasakan Gaya Hidup Sehat
Dengan membiasakan melakukan push up setelah bangun tidur misalnya. Sebelum mandi pagi, ada baiknya jika seseorang melakukan pemanasan atau stretching dengan diikuti push up. Tidak perlu dalam jumlah banyak, cukup 10-20 kali saja.
Selain itu, olahraga juga dapat dilakukan di kantor, di sela-sela jam makan siang, atau saat pekerjaan tidak begitu menumpuk. Pemanasan atau peregangan badan pun cukup dilakukan di waktu-waktu tersebut. Atau jika tempat kerja dekat dengan pusat kebugaran, seseorang itu juga bisa menjadi anggota di sana.
"Tapi ingat, sarapan pagi dulu. Kalau enggak, apa nanti yang mau dibakar?" tambah trainer di salah satu tempat kebugaran di Jakarta itu.
Olahraga juga sebenarnya dapat dilakukan selepas bekerja. Berlari-lari kecil atau jogging di kompleks atau area sekitar rumah adalah salah satu contoh mudahnya. Menurut Annisa, jogging dapat dilakukan rutin, setidaknya tiga kali dalam satu minggu, dengan lama waktu berlari minimal 5 menit.