Home Politik Jokowi Minta Izin Pindahkan Ibu Kota ke Kalimantan

Jokowi Minta Izin Pindahkan Ibu Kota ke Kalimantan

Jakarta, Gatra.com - Presiden Joko Widodo tidak hanya menyinggung soal efisiensi anggara hingga efektivitas kinerja dari pemangku kepentingan saat pidato kenegaraan di Gedung MPR/DPR?DPRD, Jumat (16/8), hari ini. 

Momen tersebut juga digunakan mantan Gubernur DKI Jakarta ini meminta dukungan agar bisa merealisasikan pemindahan ibu kota negara ke Kalimantan. 

"Pada kesempatan yang bersejarah ini, dengan memohon ridho Allah SWT, dengan meminta izin dan dukungan dari bapak, ibu, anggota dewan yang terhormat, para sesepuh dan tokoh bangsa terutama dari seluruh rakyat Indonesia. Dengan ini saya mohon izin untuk memindahkan ibu kota negara kita ke Pulau Kalimantan," ujar Jokowi. 

Baca Juga: Anggaran Pendidikan 2020 Dialokasikan Rp505,8 Triliun

Memindahkan ibu kota, menurut Jokowi, tidak sekedar memindahkan simbol identitas bangsa, melainkan representasi dari kemajuan bangsa. Indonesia yang terdiri dari beragam pulau ini harus merata dalam pembangunan ekonominya. 

Baca Juga: Pidato Kenegaraan Jokowi, Aliansi Gebrak Turun ke Jalan

"Ini demi terwujudnya pemerataan dan keadilan ekonomi. Ini demi visi Indonesia Maju. Indonesia yang hidup selama-lamanya," tegas Jokowi.

111