Home Ekonomi ESDM: Kebakaran Kilang Balikpapan Tidak Pengaruhi Produksi

ESDM: Kebakaran Kilang Balikpapan Tidak Pengaruhi Produksi

Jakarta, Gatra.com - Pelaksana tugas (Plt) Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Dirjen Migas) Djoko Siswanto mengungkapkan kebakaran yang terjadi pada kilang minyak Balikpapan Kamis (15/8) pagi, tidak mempengaruhi produksi Pertamina.

Djoko menjelaskan bahwa proses pemadaman dapat ditangani oleh tim dari Pertamina. Lebih lanjut, Djoko juga sudah menginstruksikan Pertamina untuk melakukan investigasi terkait penyebab kebakaran di kilang Balikpapan tersebut.

“Itu kebakaran kecil kok, tidak pengaruhi produksi Pertamina. Sekarang lagi menunggu hasil investigasi dari penyebab kebakaran,” jelas Djoko saat ditemui di Kementerian ESDM, Jakarta, Kamis (15/08).

Lokasi kebakaran terletak pada salah satu titik area Kilang RU V Balikpapan. Diduga percikan api muncul pada pukul 09.30 WITA.

"Kan lagi ada perbaikan pipa, nah biasanya itu ya kalau terjadi timbul api, itu kan disebabkan ada hydrocarbon, ada panas, ada api. Nah kalau ada api waktu pengerjaan pipa bisa terjadi karena misalnya gesekan-gesekan dari pengerjaan panas. Ini yang lagi diinvestigasi,” jelas Djoko

Menurut laporan terkini, api tersebut berhasil dipadamkan menggunakan media foam dan air. Selain itu Pertamina juga mengerahkan empat unit mobil pemadam kebakaran dan 1 unit trailer foam.

Djoko juga mengatakan bahwa saat ini masih belum diperlukan adanya evakuasi pekerja sebab pemadaman dapat ditanggulangi oleh tim Pertamina.

84