
Madrid, Gatra.com - Klub raksasa Spanyol Real Madrid dikabarkan mulai melakukan regenerasi squadnya musim ini. Beberapa pemain berusia uzur dikabarkan akan dilego dan digantikan pemain muda berbakat.
Dilansir dari Fox Sports, sedikitnya ada 5 pemain yang tengah dipantau dan berusaha didatangkan Los Blancos. Salah satu nama yang paling santer terdengar adalah pemain belakang andalan Manchester City, Aymeric Laporte. Laporte sendiri berhasil menjadi sosok penting dibalik ketanguhan line belakang kklub dan berhasil membawa The Citizen menjadi juara Liga Premier Inggris.
Baca Juga : Gagal Boyong Pogba, Zidane Ancam Mundur Dari Real Madrid
Selain Laporte, nama-nama pemain belakang kelas dunia lainnya tengah dikabarkan juga menarik perhatian klub dengan raihan 13 gelar juara Liga Champions tersebut. Sebut saja pemain belakang Napoli kalidou Koulibaly, Djene Dakonam dari Getafe,bahkan hingga rising star macam Milan Skriniar dan Ruben Dias.
Langkah peremajaan pemain yang diambil real Madrid kali ini dipicu peningkatan performa tim rival sekota, Atletico Madrid. Tim degan julukan Los Rojiblancos itu tampil mengesankan musim lalu karena melakukan peremajaan skuad.
Kabarnya, pelatih Real Madrid Zinedine Zidane akan memulai rencana tersebut dengan menjual kapten sekaligus pemain adalan mereka Sergio Ramos. Nampaknya juga Real Madrid telah menemukan pengganti sepadan dari pemain bertahan asal Spanyol tersebut.