Home Milenial Sebanyak 25 Unit Ruko Ludes Terbakar di Padang Pariaman

Sebanyak 25 Unit Ruko Ludes Terbakar di Padang Pariaman

Padang, Gatra.com - Sekitar 25 kios hangus terbakar di Pasar Kampuang Galapuang, Ulakan Tapakis, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat pada Rabu sore sekitar pukul 15.15 WIB.

"Dalam hitungan sementara ada sekitar 25 ruko yang hangus terbakar. Penyebab kebakaran masih diselidiki," ujar Kapolres Padang Pariaman, AKBP Rizki Nugroho ketika dihubungi Gatra.com, Rabu (14/8).

Petugas sempat mengalami kesulitan dalam memadamkan si jago merah karena sebagian besar kios digembok pemiliknya.

"Apalagi kebanyakan dari kios bangunannya hanya semi permanen. Api dengan cepat membesar," katanya.

Sementara itu Kepala Satpol-PP dan Pemadam Kebakaran Padang Pariaman, Edison menyebutkan petugas menghabiskan waktu sekitar satu jam untuk memadamkan api di pasar tersebut. 

Sebanyak belasan unit mobil pemadam kebakaran dari Kabupaten Padang Pariaman maupun dari Kota Pariaman, Kabupaten Agam, dan Kota Padang Panjang dikerahkan untuk memadamkan api.

"Kami juga dibantu oleh mobil pemadam dari kabupaten dan kota tetangga," ujar Edison.

Kios yang terbakar di pasar itu terangnya lebih banyak kios semi permanen yang menjual berbagai jenis pakaian sehingga nyala api dengan mudah melalap kios tersebut.

763