Home Kesehatan Ada 200 Kasus DBD di Tanjungpinang

Ada 200 Kasus DBD di Tanjungpinang

Tanjungpinang, Gatra.com - Memasuki semester awal di tahun 2019, Dinas Kesehatan (Dinkes) Tanjungpinang, Kepulauan Rian mencatat sudah ada sekitar 200 kasus Demam Berdarah Dengue (DBD). Kurangnya kesadaran masyarakat menjaga kebersihan lingkungan menjadi salah faktor tingginya kasus itu.

Kepala Dinkes Tanjungpingan, Rustam menyebut kalau saat ini pihaknya masih sering menemukan jentik nyamuk DBD di pemukiman warga.

"Temuan itu tak hanya di luar, di dalam rumah juga kami temukan jentik nyamuk," katanya kepada Gatra.com, Rabu (31/7).

Dinkes Tanjungpinang beberapa kali menurunkan petugas ke rumah-rumah warga dan menemukan jentik nyamuk DBD di dispenser, bak mandi, dan sampah yang menampung air.

"Dinkes Tanjungpinang berharap masyarakat rutin dan disiplin menerapkan program 3M (menguras, menutup, dan mengubur) di sekitar rumah. Fogging hanya kami lakukan jika ada temuan DBD di suatu daerah saja," katanya.

"Fogging itu bersifat memberantas, kalau pencegahan ya harus dengan program 3M tadi," tambahnya.


Reporter: Fathur Rohim

 

 

167