Home Ekonomi Menperin Akan Dorong Pengembangan Industri Pengolahan Susu

Menperin Akan Dorong Pengembangan Industri Pengolahan Susu

Karawang, Gatra.com - Menteri Perindustrian (Menperin), Airlangga Hartarto mengatakan bahwa pemerintah terus mendorong peningkatan konsumsi susu per kapita masyarakat Indonesia. Pasalnya konsumsi susu masyarakat Indonesia termasuk yang terendah di Asia Tenggara dengan angka 16,9 kg per kapita per tahun. 

“Negara lain 36,2 kg per kapita. Sehingga potensi pertumbuhan industri pengolahan susu di Indonesia masih sangat tinggi,” ujar Airlangga ketika ditemui di Karawang, Rabu (31/7).

Oleh karenanya Menperin mendorong perluasan dan peningkatan produksi susu di Indonesia yang dilakukan oleh kalangan industri. Ia mencontohkan bagaimana upaya yang dilakukan oleh PT Nestle Indonesia dalam memenuhi kebutuhan produk susu olahan bagi masyarakat Indonesia.

“Apalagi kami mengetahui dalam pemenuhan bahan baku, PT Nestle Indonesia telah melakukan kemitraan dengan kurang lebih sebanyak 50.000 peternak sapi perah dengan melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kualitas dan produktivitas bahan baku. Pemerintah mengapresiasi bisnis model ini," katanya.

Ia menambahkan pemerintah akan menggunakan bisnis model tersebut sebagai benchmark untuk pengembangan peternak di Indonesia. Airlangga berharap agar upaya kemitraan dengan peternak sapi perah dapat terus ditingkatkan sehingga impor bahan baku untuk industri pengolahan susu dapat diturunkan.

"Pemerintah akan melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kualitas dan produktivitas bahan baku yang dihasilkan sehingga mampu meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani," ucap Airlangga.

741