Jakarta, Gatra.com - Juara kelas terbang One Pride Pro Never Quit, Suwardi, mendapat tantangan dari chef Norman Ismail saat mengunjungi Halal Park Rumah Kreatif BUMN (RKB) BNI Fest, kawasan Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, (28/7).
“ saya ditantang untuk memasak empal gentong dan kolak pisang. Saya nyerah deh, biasanya cuma masak air aja,”ujar Suwardi kepada Gatra.com.
Tidak hanya ditantang memasak, petarung yang dijuluki Becak Lawu tersebut juga mempertunjukkan kemampuan bela dirinya. Dia diminta memperlihatkan cara bagaimana menghadapi para pelaku kejahatan di jalanan.
Pada saat yang sama, Corporate Secretary BNI, Meiliana mengapresiasi kedatangan juara One Pride Pro Never Quit tersebut. Ia menjelaskan, ada 10 produk UKM binaan BNI yang mendirikan booth di Halal Park sejak Sabtu (27/7). Selain aneka kuliner dari UMKM binaan BNI, kami juga menyediakan layanan perpanjang paspor.
“Kami berharap, hadirnya RKB BNI Fest dapat menjadi salah satu pilihan tempat rekreasi yang seru bersama keluarga dan teman. Terutama untuk saling bertukar cerita di akhir pekan. Event seperti ini mungkin diadakan setiap minggu,”katanya.