
Kupang, Gatra.com - Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Josef Nae Soi menegaskan, penunjukkan pejabat di wilayahnya berdasarkan data, kinerja, prestasi yang digodok dan diputuskan Badan badan pertimbangan jabatan dan kepangkatan (Baperjakat).
"Jadi bukan karena maunya pimpinan atau bisikan si A dan B,” tegas Wagub NTT Josefsaat melantik 15 Pejabat Eselon II atau Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (PPTP) di lingkup Pemprov NTT di Aula Fernandez Kantor Gubernur NTT, Sabtu malam (27/7).
Baca: Reformasi Birokrasi, Gubernur NTT Menonjobkan 15 Pejabat Eselon II
Lebih lanjut Wagub Josef Nae Soi meminta agar pelantikan 15 pejabat eselon II ini tidak dianalisa, dibaca yang bukan–bukan. Karena yang dilantik ini adalah yang tepat orangnya sesuai penggodokan dan analisa tim baperjakat.
“Pelantikan ini murni karena prestasi yang ada sesuai kemampuan yang ada. Tidak ada yang namanya balas budi dalam dalam pelantikan ini. Semua murni sesuai kemampuan masing –masing. Jadi the right man and the right place,” kata Josef.
Karena itu harap Josef Nae Soi, agar pejabat yang dilantik bekerja dengan baik dan tetap semangat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Kerjalah sesuai dengan aturan yang berlaku karena jabatan adalah kepercayaan yang dijaga,” ujarnya.
Baca: Reformasi Birokrasi di Pemprov NTT Berlanjut, 164 Pejabat Dicopot
Kelima belas pejabat eselon II itu adalah Kepala Dinas PUPR: Ir. Maksi Nenabu,M T; Kadis Sosial dr Mese Ataupah; Kadis Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Ir. Yohanes Oktovianus,M.M;
Kadis ESDM Jusuf Adoe ST,MT; Kadis Perindag, Drs Nasir Abdullah,MM; Kadis Pora Dra Hildergardis Bria Seran.
Kemudian ada Kadis Pemberdayaan dan Perlindungan Anak, Silvia Pekujawang; Kasat Pol PP, Cornelis Wadu, Inspektur Daerah, Ruth Laiskodat,Apr, MM; Kepala Bappelitbangda, Lecky Frederich Koli ,S.TP; Kepala BKD, Laiskodat ,S.P,M.Si.
Serta Kepala Badan Pendapatan dan Aset Daerah: Dr. Zeth Sony Libing ,M.Si; Kepala Badan Pengelola Perbatasan, Linus Lusi,S.Pd,M.Pd; Direktur RSUD Prof. W Z,Johannes; Dr. Drg. Mindo. Sinaga; dan Kepala Biro Pemerintahan, Doris Rihi.
Hadir dalam pelantikan tersebut, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat, Sekda Pemprov, Ben Polo Maing dan semua pejabat Eselon II.