Padang, Gatra.com- Meskipun sudah hari terakhir, pengunjung masih saja ramai memadati bazar ekonomi kreatif antar provinsi di Ruang Terbuka Hijau Tuanku Imam Bonjol, Padang. Dalam rangka peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Tingkat Nasional ke-47 tahun 2019.
Aksesori dan makanan olahan asal Indonesia bagian timur menjadi incaran. Baik pengunjung yang datang maupun ibu-ibu PKK provinsi lainnya, karena bentuknya yang unik dan rasa olahan makanan yang enak.
Dijual beragam aksesori mulai dari kalung hingga cincin, khas berbagai daerah di provinsi. Terbuat dari kayu maupun dari mutiara.
Cincin untuk perempuan dihiasi mutiara kecil di atasnya. Sebagai hiasan, dengan beragam warna menghiasi bazar Kalimantan Tengah.
Tidak hanya itu, kerajinan hiasan meja dari getah nyatu juga berjejer di meja pameran. Ada yang dibuat menjadi sepeda motor, vespa ataupun hiasan dinding untuk melengkapi koleksi.
Sama halnya dengan bazar PKK Kalteng, Bazar Nusa Tenggara Barat yang menonjolkan Lomboknya juga diserbu pengunjung untuk melihat - lihat dan menambah koleksi aksesorinya. Bazar ini lebih banyak diserbu pengunjung untuk mengincar kalung-kalung khas Lombok.
Bazar dengan nama PKK Mutiara Lombok ini juga tersedia tas-tas kain khas Lombok yang digemari kaum milennial.
Sementara di Bazar Papua, pengunjung lebih banyak mengincar makanan olahan UMKM setempat. Baik itu yang berasal dari ubi merah, ataupun makanan khas Papua.
Beberapa pakaian khas suku pedalaman masyarakat Papua juga ditampilkan di sini, ada beberapa mereka jual.
Novia Harlina, selaku pengunjung merasa senang dengan adanya bazar tersebut. Dirinya jadi tahu apa saja khas dari setiap daerah, terutama yang berasal dari 34 provinsi Indonesia.
"Terutama aksesoris dan makanan bagian timur, selain karena bentuknya yang unik, saya juga menyukai segala sesuatu yang berasal dari Timur," ungkapnya.