Home Internasional Nissan Motor PHK 12.500 Karyawan

Nissan Motor PHK 12.500 Karyawan

Yokohama, Gatra.com - Nissan Motor Co menyatakan akan melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap 12.500 pekerjaan di seluruh dunia hingga tahun 2022. Selain PHK, Nissan akan memangkas produksi untuk mengendalikan biaya.

Dikutip dari Japan Today, kinerja keuangan Nissan hancur lebur akibat penjualan yang lesu dan kenaikan biaya. Nissan juga tengah mencoba memulihkan reputasi setelah digoyang skandal penyelewengan keuangan yang dilakukan mantan Chairman Nissan, Carlos Ghosn.

Produsen mobil terbesar kedua di Jepang ini membukukan penurunan laba operasional sebesar 98,5% di kuartal pertama tahun fiskal 2019-2020 menjadi 1,6 miliar yen atau setara US$14,80 juta.

Nissan terus berjuang di Amerika Utara yang menjadi pasar utama. Bisnis Nissan tersengat di wilayah ini akibat meningkatnya biaya diskon kendaraan untuk mempertahankan dengan penjualan yang lebih kuat dengan pesaingannya.

Nissan memproyeksikan bisa membukukan laba tahunan 230 miliar yen pada tahun fiskal yang berakhir Maret 2019, turun 28% dari tahun fiskal sebelumnya dan menjadi kinerja terlemah lebih dari satu dekade.

124