Home Olahraga Ganjar Minta Para Atlet Pelajar ASG Agar Tetap Bahagia

Ganjar Minta Para Atlet Pelajar ASG Agar Tetap Bahagia

Semarang, Gatra.com-Para atlet pelajar yang berlaga pada ajang ASEAN School Games (ASG) XI diharapkan dapat memanfaatkan kesempatan dengan mengembangkan kemampuan, profesionalitas, dan mental bertanding. Hal ini diungkapkan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo saat menyambut kedatangan obor api abadi ASG XI di Semarang, Rabu (17/8).

Selain tiga hal tersebut, Ganjar, juga meminta agar para atlet pelajar selama berlaga mesti tetap bahagia, meski tidak meraih juara pada perlombaan. “Agar tetap bahagia para atlet diajak piknik mengenalkan Jawa Tengah, Semarang, dan khususnya Indonesia. Mudah-mudahan mereka senang” katanya.

Orang nomor satu di Jateng ini, menyatakan ASG merupakan bagian dari pembibitan dan untuk mengukur potensi atlet tingkat pelajar. Melalui ajang ini bisa dilakukan monitoring, mencatat potensi atlet sehingga talent scouting yang dilakukan bisa menyiapkan atlet profesional Indonesia. "ASG ini untuk mengukur potensi atlet pelajar. Kita buktikan serius mengurus olahraga,” ujar Ganjar.

lebih lanjut lagi, Ganjar Pranowo bersama istri, Siti Atikoh dengan mengayuh sepeda balap mengawal iringan obor api abadi menuju ke Balaikota Semarang di Jalan Pemuda.

Kemudian di Lawang Sewu, Semarang, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi dan Wakil Walikota Semarang, Hevearita G. Rahayu bergabung dengan berlari. Obor api abadi yang diambil dari sumber api di Mranggen, Grobogan akan digunakan untuk menandai pembukaan ASG di kawasan Pantai Marina Semarang, Kamis (18/7).

Sementara itu, Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Jateng, Sinoeng N. Rachmadi menyampaikan kesiapan venue untuk perlombaan ASG sudah siap 100 persen untuk digunakan. “Kami Rabu pagi telah melakukan pengecekan semua venue sudah ready untuk digunakan perlombaan,” ujar dia.

Menurut Sinoeng ajang ASG XI ini diikuti sebanyak 1.578 atlet dari 10 negara, yakni tuan rumah Indonesia, Thailand, Vietnam, Malaysia, Myanmar, Kamboja, Brunai Darussalam, Laos, Filipina, dan Singapura. Cabang olahraga yang dipertandingkan, sebanyak sembilan cabang olahraga, yakni bulutangkis, basket, atletik, sepak takraw, renang, tenis lapangan, tenis meja, bola voli, dan pencak silat.

 

85