Home Teknologi Sistem Navigasi Galileo Alami Gangguan Layanan

Sistem Navigasi Galileo Alami Gangguan Layanan

London, Gatra.com - Sistem navigasi satelit Eropa, Galileo disinyalir telah mengalami masalah. Jaringan tersebut diketahui offline sejak Jumat lalu, akibat insiden teknis infrastruktur dasar.

Masalah tersebut berimbas pada pengguna smartphone. Para pengguna dinyatakan tidak dapat menerima update mengenai informasi waktu atau posisi mereka.

Dilansir dari BBC, perangkat Galileo mengandalkan data yang berasal dari American Global Positioning System (GPS).

Badan GNSS Eropa (GSA) sebelumnya memperingatkan pengguna bahwa sinyal Galileo akan menjadi tidak stabil selama beberapa waktu. Namun berdasarkan informasi terbaru, GSA menyatakan bahwa layanan tersebut tidak dapat digunakan sampai pemberitahuan lebih lanjut.

"Para ahli bekerja untuk memulihkan situasi sesegera mungkin. Dewan Peninjau Anomali telah dibentuk untuk menganalisis akar masalah tersebut dan untuk mengimplementasikan tindakan pemulihan," ujar GSA.

Media teknologi Inside GNSS mengatakan narasumber yang akurat mengatakan persoalan navigasi itu dipicu oleh kesalahan sistem Precise Timing Facility (PTF) di Italia. PTF menghasilkan dan mengkurasi waktu referensi yang juga berfungsi sebagai pengaturan kalibrasi sistem Galileo.

Galileo sendiri merupakan proyek miliaran euro dari Uni Eropa (UE) dan Badan Antariksa Eropa (ESA). UE memiliki sistem sementara ESA bertindak sebagai agen teknis dan pengadaan.

Saat ini terdapat 22 satelit operasional di orbit, 12 di antaranya sedang dibangun dalam proyek industri. Selain pesawat ruang angkasa, Galileo mengandalkan infrastruktur darat yang kompleks untuk mengendalikan jaringan dan melakukan pemantauan.

Sebelumnya, Komisi Eropa mempromosikan Galileo lebih dari sekedar layanan cadangan. Galileo disebut sebagai peralatan yang memiliki tingkat akurasi tinggi.

Oleh karena itu, sistem yang bermasalah di seluruh jaringan menjadi masalah yang penting dalam pelayanan tersebut.

Sejak diluncurkan pada1978, GPS diketahui telah menjadi bagian integral dari semua fungsi semua ekonomi modern.

Tidak hanya kemampuan untuk menentukan posisi. Fungsi lain yang tidak kalah penting adalah sinkronisasi transaksi keuangan global, telekomunikasi dan jaringan energi.

895