Jakarta, Gatra.com - Penyanyi Denada Tambunan harus berupaya lebih keras untuk menghidupi anak semata wayangnya Shakira Aurum yang sedang menjalani pengobatan kanker darah (leukimia) di Singapura. Apalagi saat ini mantan suami Denada, Jerry Aurum menjalani masa tahanan dalam kasus narkotika.
Namun Denada enggan menyebut total biaya yang telah dikeluarkan untuk biaya pengobatan Shakira. Apalagi sang puteri masih harus menjalani pengobatan satu setengah tahun ke depan.
"Ya pokoknya kalau masalah biaya yang pasti besar, besar sekali, tapi kita mengupayakan yang terbaik," jelasnya saat ditemui di Four Seasons Hotel, Jakarta, Jumat (5/7).
Beruntungnya Denada memiliki asuransi yang meringankan biaya pengobatan sang anak. "Kalau asuransi memang dari kecil aku udah diajarin mama ya, dan aku bersyukur bisa menemukan asuransi yang tepat buat anakku," ujarnya.
Terkait kasus yang dialami sang mantan suami, Denada tak ingin banyak berkomentar. "Pokoknya segala yang terjadi di hidup kita, aku percaya nggak lepas dari izin Allah. Misalnya seperti kondisi ini, apapun situasinya sekarang, aku percaya bahwa Allah tidak akan meninggalkan kita," tutur puteri dari penyanyi senior Emilia Contesa ini.
Untuk mendukung pemulihan Shakira, Denada kerap menghiburnya dengan ujaran positif. "Aku ngomongnya dia udah sehat, dia udah nggak berobat di sana. Jadi aku bilang di sana lagi mau seneng-seneng aja. Gimana caranya seolah-olah mindset dan semangat tumbuh kembali. Karena berat untuk dia dan menutup cermin semua, karena dia down banget," pungkasnya.