Home Internasional Pembangkit Listrik Energi Fosil Sebabkan Pemanasan Global

Pembangkit Listrik Energi Fosil Sebabkan Pemanasan Global

London, Gatra.com - Para penulis makalah Nature berasal dari Universitas Tsinghua di Cina, Universitas California, Lembaga Ilmu Pengetahuan Carnegie, dan Pemantau Energi Global di Amerika Serikat menemukan dampak emisi karbon dari pembangkit dan proyek energi bahan bakar fosil.

Seperti dilansir Reuters, penelitian tersebut menemukan emisi karbon dari pembangkit dan proyek energi bahan bakar fosil yang ada dan yang direncanakan akan melebihi angka yang dibutuhkan sebesar 1,5 Celcius untuk mengendalikan pemanasan global.

Pada 2015, hampir 200 negara menyetujui perubahan secara radikal dari bahan bakar fosil dengan tujuan membatasi kenaikan suhu global rata-rata hingga di bawah 2 derajat Celcius (3,6 Fahrenheit) sekaligus berupaya menekan lagi ke angka 1.5C.

Meski begitu, pembangunan ekonomi dan industrialisasi di seluruh dunia telah menghasilkan perluasan infrastruktur bahan bakar fosil, seperti pembangkit listrik dan jaringan pipa. Bahkan, kenaikan suhu rata-rata dunia saat ini masih 3C.

Makalah yang diterbitkan dalam jurnal Nature oleh para ilmuwan dari AS dan universitas Cina menggunakan data dari infrastruktur energi bahan bakar fosil yang ada dan yang direncanakan pada akhir 2018 untuk memperkirakan emisi karbon dioksida (CO2) di masa depan.

Mereka menemukan bahwa emisi masa depan dari infrastruktur, seperti pembangkit listrik dan jaringan pipa, lebih besar dari jumlah yang dapat dipancarkan di bawah batas 1,5C.

"Perkiraan kami menunjukkan bahwa sedikit atau tidak ada infrastruktur pemancar CO2 tambahan yang dapat ditugaskan dan bahwa pensiunan infrastruktur yang lebih awal daripada yang historis (atau retrofit dengan teknologi penangkapan karbon dan penyimpanan) mungkin diperlukan, untuk memenuhi tujuan iklim Perjanjian Paris, " ungkap hasil penelitian tersebut, seperti dilansir dari Reuters, Selasa (02/07).

Penelitian itu menambahkan, tanpa adanya upaya yang maksimal tujuan pakta iklim global, Kesepakatan Paris dalam bahaya. "Umur infrastruktur perlu menjadi kurang dari 25 tahun dan faktor kapasitas menjadi kurang dari 30%, misalnya," tambahnya

Studi menambahkan, pada akhir 2018, ada 1579 gigawatt (GW) kapasitas pembangkit berbahan bakar batubara, 583 kapasitas pembangkit berbahan bakar minyak dan 40 GW diusulkan untuk dibangun selama beberapa tahun ke depan.

Dampaknya, jika infrastruktur bahan bakar fosil yang ada di seluruh dunia terus beroperasi seperti yang terjadi di masa lalu, itu akan memancarkan sekitar 658 gigaton (Gt) CO2.

Lebih dari setengah emisi ini diproyeksikan berasal dari sektor listrik. Infrastruktur di Cina, Amerika Serikat dan Uni Eropa masing-masing mewakili sekitar 41%, 9% dan 7% dari emisi tersebut.

Jika dibangun, pembangkit listrik yang direncanakan, diizinkan atau sedang dibangun secara global akan mengeluarkan tambahan 188 Gt CO2.

“Berkomitmen emisi dari infrastruktur energi yang ada dan yang diusulkan (sekitar 846 Gt CO2) dengan demikian mewakili lebih dari seluruh anggaran karbon yang tersisa jika pemanasan akan dibatasi hingga 1,5C, dengan probabilitas 50–66% (420-580 Gt CO2), "kata para ilmuwan tersebut.

1742