Home Teknologi Bill Gates Sesali Kesalahannya Saat Jadi CEO Microsoft

Bill Gates Sesali Kesalahannya Saat Jadi CEO Microsoft

Washington D.C, Gatra.com - Mantan pendiri dan CEO Microsoft, Bill Gates baru-baru ini mengungkapkan kesalahan terbesarnya. Keteledorannya membiarkan sistem operasi Android Google berkembang membuat Microsoft kehilangan pasar. Akibatnya Microsoft berada satu peringkat di bawah sistem operasi non-Apple itu.

"Kami tidak menugaskan orang-orang terbaik untuk melakukan pekerjaan itu. Jadi itu kesalahan terbesar yang saya buat dalam sesuatu yang jelas-jelas ada dalam keahlian kami. Kami perusahaan yang seharusnya mencapai itu, dan kami tidak melakukannya," kata Gates seperti dilaporkan CNBC, Selasa (25/6).

Pada 2017 seorang eksekutif Microsoft, Gartner mengumumkan bahwa mereka tidak lagi aktif mengembangkan sistem operasi Windows 10 Mobile. Pada tahun yang sama, Google Android telah berkembang menjadi sistem operasi smartphone terlaris, dengan pangsa pasar hampir 86%.

Sistem operasi desktop Windows sejak 44 tahun silam, telah menjadi bagian utama dari Microsoft. Meski demikian, Microsoft tetap gagal menjadi "leader" dari sistem operasi mobile tersebut. Bahkan posisi Microsoft jauh tertinggal dari Alphabet's Google, dan Apple.

Pada saat komputasi meningkat, CEO Microsoft Corporation saat itu adalah Steve Ballmer, bukan Gates. Namun Gates masih memegang kendali penting di Microsoft. Ia memegang posisi Chief Software Architect dari 2001 hingga 2008 dan Ketua Dewan hingga 2014.

"Kasus antimonopoli ini, mungkin mempercepat pensiun saya lima atau enam tahun, yang secara keseluruhan bagi saya, mungkin adalah hal yang baik," katanya.

Gates menambahkan bahwa di tahun-tahun awal Microsoft, ia mengungkap kekesalannya karena tidak memiliki kantor di Washington D.C., dan sejak itu dia menyesal.

154