Jakarta, Gatra.com - Musisi dan mentor Institut Musisi Jalanan (IMJ), Glenn Fredly mengatakan, dirinya mengapresiasi program kerja sama Institut Musik Jalanan (IMJ) dengan GO-PAY Indonesia untuk dapat memperbaiki ekosistem musisi jalanan.
"Melalui kerja sama ini dapat memutus mata rantai mindset buruk terhadap musisi jalanan. Selain itu, dapat mengangkat mereka untuk posisi yang lebih baik lagi serta memperbaiki ekosistem," ujar Glenn saat konferensi pers Kerjasama GO-PAY dengan Institut Musik Jalanan di Three Buns, Jakarta, Kamis (20/6).
Terkait dengan IMJ, Glenn berharap agar musisi jalanan lebih baik ke depannya.
"Ke depannya, semoga tidak ada lagi musisi jalanan. Saya berharap nantinya akan ada musisi bagus dan sangat bagus," katanya.
Selanjutnya, Glenn menambahkan, program ini dapat dilakukan hingga Indonesia Timur, sebab banyak potensi musisi yang bisa digali dari Indonesia Timur. Ia mengajak pihak GO-PAY dan IMJ untuk menggali potensi di sana.