Lhoksukon, Gatra.com - Puluhan narapidana (Napi) Cabang Rumah Tahanan Negara (Rutan) Lhoksukon, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh, Ahad sore (16/6) sore dikabarkan melarikan diri setelah membobol pintu Rutan.
Hingga kini, belum diketahui pasti penyebab utama puluhan napi yang kabur melalui pintu utama Rutan Lhoksukon.
Bedasarkan saksi mata di lokasi, para napi tersebut kabur lewat pintu utama Rutan setempat, sekitar pukul16.25 WIB. Mereka melarikan diri ke berbagai arah setelah berhasil membuka pintu Rutan.
Dari pantauan di lokasi, kaca jendela bagian depan dekat pintu utama terlihat pecah akibat kerusuhan itu. Sejumlah petugas bersenjata lengkap dikerahkan untuk mengamankan Rutan setempat.
Dari puluhan napi yang berusaha kabur, satu per satu para napi yang melarikan diri berhasil ditangkap kembali, aparat keamanan yakni kepolisian dan petugas sipir serta dibantu TNI dan pihak lainnya.
Hingga kini belum diketahui pasti penyebab para napi melarikan diri. Seorang pejabat polisi di Polres Aceh Utara yang ditemui di lokasi kejadian membenarkan para napi itu melarikan diri.
"Kami tidak memberikan keterangan resmi terkait insiden itu, karena sedang melakukan pendataan terhadap jumlah napi yang melarikan diri, termasuk yang sudah tertangkap lagi," jelas dia.
Di lokasi kejadian, petugas juga sudah memasang garis polisi di Rutan setempat, hanya orang berkepentingan yang diperbolehkan masuk. Sementara situasi di Rutan setempat saat ini sudah mulai terlihat kondusif.
Meski demikian, petugas masih menyebar ke lapangan untuk melakukan pengejaran terhadap para napi yang melarikan diri ke berbagai arah.
Reporter: Teuku Dedi