Home Info Luwu Utara Cetak Sawah Baru, Bukan Program Coba-coba

Cetak Sawah Baru, Bukan Program Coba-coba

Makassar, Gatra.com – Bupati Luwu Utara, Hj Indah Putri Indriani (IDP) mengingatkan program cetak sawah baru sebagai program unggulan pemerintah pusat. Program ini, sangat penting dalam rangka mewujudkan kedaulatan pangan.

“Karena itu, cetak sawah ini bukan program coba-coba. Saya tegaskan, program ini adalah program unggulan pemerintah yang harus kita sukseskan secara bersama,” kata Bupati Indah Putri Indriani saat membuka acara Sosialisasi Perluasan Areal Sawah/Cetak Sawah, di Aula Hotel Remaja Indah Masamba, Jumat (14/6).

Bupati Indah berharap, kegiatan cetak sawah tidak hanya dimaknai sebatas kegiatan mencetak sawah, kemudian selesai tanpa ada intervensi pengolahan lahan dari petani itu sendiri. 

“Tidak ada lagi alasan lahan yang sudah dicetak kemudian tidak menghasilkan apa-apa,” tegasnya.

Dikatakan, betapa ruginya petani yang sudah mendapatkan kesempatan lebih awal dalam program cetak sawah ini kemudian tidak memanfaatkannya dengan cara mengolahnya dengan baik pula. 

“Cetak sawah ini bukan untuk PPL, Babinsa, Camat, apalagi untuk Bupati, tapi ini untuk petani dan keluarganya,” terangnya.

Bupati Lutra menambahkan, jika serius ingin membantu pemerintah, maka sesungguhnya petani juga telah membantu meningkatkan taraf hidupnya sendiri. Bahkan bisa memperbaiki kehidupan petani. 

“Program ini semata-mata untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat serta meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.

Untuk diketahui, lokasi cetak sawah untuk 2019 seluas 250 hektare dengan 11 kelompok tani sebagai penerima. Mereka tersebar di Kecamatan Baebunta, Baebunta Selatan, Sabbang Selatan dan Mappedeceng. 

Lokasi ini dipilih dengan mempertimbangkan SID, jalur irigasi bendung Baliase, sisa lahan yang belum dicetak pada 2018 serta lahan tidur yang tidak produktif. 

Baharuddin

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR