Home Gaya Hidup Kebun Binatang Solo akan Tambah 26 Satwa

Kebun Binatang Solo akan Tambah 26 Satwa

Solo, Gatra.com - Kebun binatang Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) Solo akan memiliki 26 satwa baru. Koleksi kebun binatang ini akan bertambah secara bertahap hingga akhir 2019.

Direktur Utama TSTJ Bimo Wahyu Widodo Dasir Santoso mengatakan, pihaknya telah menandatangani nota kesepahaman dengan Kebun Binatang Ragunan, Jakarta, untuk pemindahan sejumlah satwa.

"Di antaranya siamang, burung onta, burung pelikan, dan kapibara. Pertukaran ini sekaligus menegaskan TSTJ sebagai lembaga konservasi satwa. Sebab penambahan satwa penting untuk menjaga populasi satwa," ucapnya, Senin (10/6).

Baca Juga: Kirab Syawalan di Bonbin Solo, 5.000 Ketupat Jadi Rebutan

Selain itu, TSTJ akan menjalin kerjasama dengan Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakarta sebagai sister zoo. Dengan kerjasama sister zoo ini, Dasir berharap TSTJ dapat mengembangbiakkan macan tutul.

"Kami lakukan inseminasi buatan untuk macan tutul di TSTJ. Sebab di TSTJ hanya ada satu macan tutul, makanya perlu ada inseminasi buatan," ucapnya.

TSTJ juga telah menambah koleksi rusa berupa hibah dari Kebun Binatang Maharani Zoo, Lamongan, Jawa Timur. "Secara keseluruhan, jumlah koleksi satwa di TSTJ mencapai 385 ekor," ucapnya.

 

 

 

705