Home Ekonomi Maskapai Asing Masuk Indonesia, Menhub: Itu Ide Baik

Maskapai Asing Masuk Indonesia, Menhub: Itu Ide Baik

Jakarta, Gatra.com - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengatakan bahwa ide masuknya maskapai asing di Indonesia sebagai ide yang baik. 

"Secara jujur kami sampaikan bahwa itu adalah ide yang baik. Satu kelaziman bahwa apabila terjadi suatu keseimbangan kompetisi maka harga itu akan lebih bagus, lebih oke," ujar Budi di Posko Tingkat Nasional Angkutan Lebaran Terpadu, di Gedung Kemenhub, Jl. Medan Merdeka Barat, Jakarta, Selasa (4/6).

Namun, terkait usulan dari Presiden Joko Widodo itu, Budi mengatakan bahwa pihaknya di Kementerian Perhubungan masih perlu waktu untuk mendalami dan mempelajari langkah tersebut.

"Dalam satu, dua hari kami lakukan [kajian] perlahan. Insyaallah minggu depan kami akan lapor Presiden untuk mendapat satu arahan yang lebih jelas," tambahnya.

Sebelumnya diketahui bahwa Presiden Jokowi memberikan usulan untuk masuknya maskapai asing sebagai solusi dari mahalnya tarif tiket pesawat di dalam negeri. Usulan tersebut dinilai akan menstabilkan harga karena adanya kompetisi.

Harga mahal pesawat ini tergambar dari turunnya jumlah penumpang kapal udara pada musim mudik 2019 ini. Menhub Budi pun tidak menampik hal tersebut. Tingginya harga tiket pesawat menurutnya menang menjadi salah satu penyebab turunnya jumlah penumpang pesawat. 

"Jadi kalau terjadi penurunan mungkin ada sebagian karena tarif. Tapi juga ada yang shifting, shifting ke darat dan laut," terang Budi. 

Namun ke depan jika memang maskapai asing masuk ke Indonesia, sejumlah hal perlu dicermati. Diantaranya yakni syarat maskapai asing beroperasi di Indonesia harus sesuai Undang-undang, yakni 51% kepemilikan saham harus oleh perusahaan dalam negeri. 

Kemudian maskapai juga diwajibkan membuka rute-rute perintis khususnya untuk pariwisata. Jadi tidak hanya menempuh rute-rute utama yang ramai penumpang. 

516