Home Ekonomi Mendag Klaim Harga Bahan Pokok Normal, Tapi Cabai Merah Mahal

Mendag Klaim Harga Bahan Pokok Normal, Tapi Cabai Merah Mahal

Denpasar, Gatra.com - Menteri Perdagangan, Enggartiasto Lukita, menyebut hasil pantauan harga kebutuhan pokok secara nasional rata-rata normal selama Ramadan dan jelang Lebaran. Tidak ada kenaikan harga yang berarti.

Kata Enggar, kondisi ini terjadi karena pasokan barang yang lancar.

"Dari pantau harga kebutuhan pokok secara nasional sampai saat ini, sangat terkendali. Tidak ada sama sekali kenaikan harga yang bearti atau masih wajar,"  ujar Enggar di Pasar Sindhu, Denpasar, Senin (3/6).

Namun, Enggar mengakui harga cabai merah besar tengah kenaikan sebesar Rp5.000 per kilo. Kini, harga cabai merah menyentuh angka Rp40.000 per kilo.

"Meski ada kenaikan akan tetapi kenaikan harga tersebut masih dalam batas toleran atau wajar. Ini hanya masalah supply-nya saja," ujarnya.

Selain cabai merah besar, Enggar mengklaim harga kebutuhan pokok lainnya mengalami penurunan. Termasuk bawang putih yang belakangan harganya melambung tinggi.

"Bawang putih, misalnya, di pasar tradisional Sindhu Denpasar ini per kilo mencapai Rp30.000, tetapi untuk bawang putih kita patok tidak boleh lebih dari Rp35.000 per kilonya dan bawang merah Rp32.000," ucapnya.

111