Merak, Gatra.com - Pemudik memenuhi Pelabuhan Merak, Banten, pada H-4 Lebaran. Namun kepadatan volumen pemudik dan kendaraan yang akan menyeberang ke Pulau Sumatera terjadi pada pagi dan malam hari.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam konferensi pers pada Sabtu (1/6), mengatakan konsentrasi pemudik tersebar dari tanggal 29 Mei sampai 1 Juni 2019 karena libur cukup lama.
Berdasarkan pantauan Gatra.com, jumlah pemudik mengalami peningkatan pada pagi hari, kemudian menurun pada siangnya dan meningkat kembali pada malam hari pada H-4 Lebaran.
Baca juga: Diferensiasi Tarif Pelabuhan Merak-Bakauheni Belum Berdampak Signifikan
Terminal Terpadu Merak dapat menjadi indikator pergerakan massa pemudik. Berdasarkan data dari Dinas Perhubungan, jumlah pemudik H-4 yang turun di terminal sejumlah 6.208 orang dan 304 bus. jumlah tersebut terjadi pada shift I yakni 08.00-20.00 WIB. Sedangkan pada Shift II masih proses penghitungan. Jumlah penumpang dan bus tersebut masing-masing 58,01% dan 57,46% dari angka tanggal 31 Mei lalu.
Baca juga: Penumpang Tetap Padati Pelabuhan Merak Meskipun Diferensiasi Harga Berlaku
Sementara itu, Saefudin, salah seorang pemudik mengatakan telah mengantre selama setengah jam bersama anak dan istri untuk masuk dalam kapal pagi hari. "Saya diarahkan petugas ke sini [Dermaga 6]. Biasanya bebas," ujarnya.
Saefudin mengendarai sepeda motor dari Jakarta dan mudik menuju Kalianda, Lampung. Bahkan, Eka seorang penumpang mobil travel menunggu selama 2 jam untuk memasuki kapal. "Saya menuju Pesawaran [Lampung]," ungkapnya.
Menurut Budi, penumpang mudik H-3 atau 2 Juni di Pelabuhan Merak akan meningkat. "Kami koordinasi dengan Kapolda dan Pemda. Kita pantau dari Cikupa. Sistem reader juga dipercepat jadi sudah terkoordinasi dengan baik," ujarnya.