Semarang, Gatra.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memberikan bantuan 210 unit bus untuk mudik gratis bagi warga yang ingin Lebaran ke Jawa Tengah (Jateng).
Selain itu, kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Tengah, Satriyo Hidayat, Pemprov DKI Jakarta juga memberikan bantuan 90 unit truk untuk mengangkut sepeda motor pemudik ke Jateng secara gratis. “Bus dan truk bantuan Pemprov DKI Jakarta ini diperuntukan bagi warga yang memiliki kartu tanda penduduk (KTP) DKI Jakarta, namun ingin mudik Lebaran ke Jateng,” katanya Kamis (30/5).
Lebih lanjut, Satriyo mengatakan, pihaknya juga mendapatkan bantuan 800 unit bus dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk mudik gratis dari Jakarta menuju Solo, Semarang, Purwokerto, dan Wonogiri. Kemenhub juga memberikan bantuan 75 unit truk untuk mengangkut sepeda motor para pemudik tujuan Jateng tanpa dipungut biaya.
“Kemenhub juga menyediakan kapal Roro gratis yang mampu mengangkut 2.000 orang pemudik dan 2.000 sepeda motor. Rencananya kapal Roro itu akan diberangkatkan pada 31 Mei melalui Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta,” ujarnya.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng, kata Satriyo, juga mengadakan mudik gratis bagi warga Jateng yang tinggal di Jakarta dan sekitarnya dengan menyiapkan 290 bus dan tiga rangkaian gerbong kereta api.
Pemudik yang menggunakan bus dijadwalkan akan diberangkatkan melalui Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta pada 1 Juni 2019. Sedangkan pemudik yang menggunakan kereta api diberangkatkan melalui Stasiun Pasar Senen Jakarta pada 31 Mei 2019.
“Pemberangkatan bus mudik Pemprov Jateng dibagi dua tahap. Tahap pertama 210 unit bus pada pagi hari dan 80 bus pada siang hari,” ujar Satriyo.
Banyaknya fasilitas untuk mudik gratis ini, diharapkan dapat mengurangi pemudik yang menggunakan sepeda motor serta serta memperlancar arus lalu lintas di jalan raya. “Perhitungan kami, fasilitas mudik gratis mampu menampung 14.460 orang. Harapan kami bisa menurunkan kecelakaan lalu lintas,” katanya.