Jakarta, Gatra.com- Pertemuan antara Calon Presiden 02, Prabowo Subianto dengan Wakil Presiden, Jusuf Kalla, Kamis (23/5) ditanggapi Sandiaga Uno sebagai bagian dari komunikasi politik pascapemilu 2019. Pertemuan ini diungkap Sandi sebagai koridor menciptakan suasana tentram dan damai pascaaksi 22 Mei lalu.
"Pertemuan Pak Prabowo dengan Pak JK ini sebagai bagian dari komunikasi politik guna menciptakan koridor suasana yang aman, tentram, dan damai. Ini menjadi bagian komunikasi politik pak Prabowo dan pak JK," Kata Sandi saat ditemui di daerah Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (24/5).
Selain itu, pertemuan kedua tokoh bangsa ini juga membahas aksi massa yang terjadi beberapa hari belakangan. Menurutnya, sangat penting menciptakan perdamaian karena aksi kemarin mempengaruhi kondisi perekonomian negara.
"Kita selesaikan semuanya dengan jalur konstusi, agar semua aksi aspirasi masyarakat tidak menjadi salah satu masalah. Terutama yang menghambat ekonomi kita," kata Sandi saat ditemui setelah Salat Jumat di Masjid At- Taqwa, Kebayoran Baru.
Sebelumnya, Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Jusuf Kalla pada Kamis (23/5) mengadakan pertemuan tertutup. Dijadwalkan pula, hari ini BPN Prabowo-Sandi akan menyerahkan gugatan sengketa pemilu ke Mahkamah Konstitusi.