London, Gatra.com - Striker Chelsea, Oliver Giroud resmi memperpanjang masa baktinya di klub London tersebut. Hal ini dapat dipastikan setelah Giroud telah menandatangani kontrak barunya selama satu tahun di Chelsea. Dengan kontrak barunya ini, Giroud masih menjadi bagian dari Chelsea hingga musim 2019-2020.
"Saya sangat senang bisa memperpanjang kontrak kali ini. Karena saya sangat ingin bertahan setidaknya satu musim lagi. Saya merasa telah menjadi bagian dari tim, keluarga, dari awal saya datang. Semoga akan ada banyak trofi yang bisa saya persembahkan," ungkap Giroud seperti dilansir BBC, Rabu (22/5).
Kontrak Giroud sendiri sebelumnya akan habis pada musim panas kali ini. Dengan kata lain, dia bisa bergabung dengan klub lain secara gratis. Namun, kesetiaan Giroud kepada Chelsea membuat dirinya lebih memilih untuk tinggal di klub berjuluk The Blues itu.
Baca Juga: Eden Hazard Putuskan Soal Masa Depannya dengan Chelsea
Sebelumnya, striker berusia 32 tahun tersebut bergabung dengan Chelsea dari klub lamanya Arsenal pada Januari 2018 lalu. Giroud juga telah menyumbangkan 17 gol dari 62 penampilannya di semua kompetisi.
Selain mampu membantu Chelsea memenangi FA Cup musim lalu, Giroud juga menjadi sosok kunci bagi Chelsea dalam keberhasilannya menembus partai final di kompetisi Liga Europa dengan menyumbang 10 gol dan 3 Assist.