Home Teknologi Samsung Rilis Ponsel Pinter 5G Pertamanya di AS

Samsung Rilis Ponsel Pinter 5G Pertamanya di AS

San Francisco, Gatra.com - Ponsel Samsung 5G telah memasuki pasar Amerika Serikat (AS) untuk pertama kalinya. Samsung Galaxy S10 5G ini tersedia untuk pelanggan Verizon, sebuah operator telekomunikasi asal AS dengan harga US$1.300 atau setara Rp18,3 juta.

Ponsel atau gawai tersebut baru bisa didapatkan di daerah Chicago dan Minneapolis. Dengan merilis ponsel 5G pertamanya, membawa Samsung (SSNLF) mendapat start yang lebih awal dari Apple (AAPL).

Pada akhir tahun ini, rencananya ponsel pintar tersebut akan diluncurkan di kota lainnya. Verizon juga akan bekerja sama dengan operator lain, termasuk Sprint (S) dan AT&T (T), dilansir CNN, Jumat (17/5).

5G adalah penemuan terbaru dari teknologi nirkabel dan diharapkan untuk memungkinkan hal-hal seperti streaming video yang lebih baik dan serta menunjang kemajuan teknologi lain, seperti menghubungkan mobil tanpa pengendara (self driving).

Namun jaringan 5G ini masih sangat terbatas. Dengan adanya ponsel yang memakai jaringan itu merupakan suatu langkah yang besar. Peluncuran ini kemungkinan akan membantu operator menguji layanan mereka dan menciptakan serta memperkuat layanan 5G di masa depan.

Ponsel pintar ini memiliki layar 6,7 inci dan enam lensa kamera, termasuk kamera dual-depan dengan lensa kedalaman 3D untuk menangani augmented reality. Ponsel ini tersedia dalam dua pilihan penyimpanan, yaitu 256GB dan 512GB serta tersedia dalam warna silver dan hitam.

Verizon juga operator pertama yang menawarkan ponsel yang kompatibel 5G ketika meluncurkan Moto z3. Namun, ponsel itu memerlukan semacam alat tambahan yang terpasang di bagian belakang perangkat untuk mengakses jaringan 5G.

Salah satu perwakilan toko Verizon di Chicago dan Minneapolis mengkonfirmasi bahwa perangkat 5G dijual di lokasi mereka, tetapi mereka tidak melihat peningkatan penjualan yang terjadi setelah peluncuran perangkat jaringan tersebut.

421