Jakarta, Gatra.com - Di sela-sela belanja atau sekedar mendatangi pusat perbelanjaan atau mall, pengunjung kerap melakukan ibadah di masjid mall. Apalagi mendekati bulan Ramadan, pengunjung mall diprediksi meningkat.
Agar menjamin kualitas pelayanan tempat ibadah, diperlukan manajemen masjid mall yang baik. Oleh karena itu, tahun 2019 BNI Syariah mengembangkan program manajemen masjid di mall.
Corporate Secretary BNI Syariah, Rima Dwi Permatasari mengatakan, pelatihan manajemen masjid mall ini dilakukan karena masjid di mall telah mengalami pertumbuhan kualitas dan kuantitas sehingga menjadi potensi untuk pengembangan umat.
Dengan pelatihan manajemen Masjid Mall, kata Rima, BNI Syariah ingin meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan dan manajemen masjid serta menjadikan masjid sebagai wadah dalam mensyiarkan agama Islam.
Pelatihan Manajemen Masjid Mall ini diharapkan bisa memberikan kontribusi optimal bagi pengembangan ekosistem halal di Indonesia.
Menurut Rima, peserta pelatihan manajemen masjid mall ini adalah pengurus masjid yang ada di mall. Pelatihan ini mencakup pengembangan operasional masjid terkait sumber daya manusia serta sharing session terkait manajemen masjid.
Latar belakang pelatihan masjid mall ini karena di kota besar seperti Jakarta dan sekitarnya, terdapat banyak pusat perbelanjaan (mall) yang banyak dikunjungi oleh masyarakat.
Disisi lain, pelatihan manajemen masjid mall masih banyak yang perlu ditingkatkan dalam mengatur kegiatan operasional baik itu fasilitas maupun aktivitas, sehingga meningkatkan kenyamanan masyarakat yang akan menunaikan ibadah shalat.
“Sejarah mencatat pada era Nabi Muhammad masjid memiliki peran yang sangat penting dalam peradaban umat Islam. Masjid merupakan pusat intelektualitas, pusat aktivitas sosial, politik dan ekonomi,” ujarnya (03/05).
Menurutnya, masjid mencerminkan seluruh aktivitas umat, masjid menjadi pengukur dan indikator dari kesejahteraan umat baik lahir maupun batin. Masjid sebagai pranata sosial Islam sekaligus media rahmatan lil’alamin hanya bisa terwujud jika masjid menjalankan peran dan fungsinya.
“Tujuan pelatihan manajemen masjid mall, adalah mendukung perkembangan masjid mall dalam hal manajemen dan menjadikan masjid mall sebagai wadah menyiarkan agama islam,” katanya.
Hendry Roris Sianturi