Jambi, Gatra.com - Memperingati Hari Pendidikan Nasional, Gubernur Jambi, Fachrori Umar membagi-bagikan beasiswa kepada siswa berprestasi. masing-masing sebesar Rp1,2 juta serta hadiah bagi para guru yang telah mengabdi belasan tahun.
Beasiswa dan hadiah itu diserahkan langsung oleh Fachrori dalam upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional, Kamis (2/5).
Peraih beasiswa siswa berprestasi yaitu Dewi Ariliyanti (SLBN Tanjab Timur), peraih medali perunggu O2SN 2018, Aris Prasetyo (SLBN Tanjab Timur), peraih juara harapan III cabor catur O2SN 2018, Rts Kurnia (SLB Sri Soedewi), juara I LKSN ABK 2018 dan Silver Medal Penang International Halal Chefs Challenge, Zulfan Kasilan Dinca (SMAN Titian Teras Jambi), peraih medali perunggu bidang studi komputer OSN 2018, M.Ridho Dwi Kurnia (SMAN 4 Kota Jambi), peraih medali perak Cabor Karate O2SN 2018 serta Risky Ahmad Setiawan (SMAN Titian Teras Jambi), peraih medali perunggu bidang studi Astronomi OSN 2018.
Selain itu, Rani Azna Putri (SMKN 4 Kota Jambi) juara I Fashion Technology Tingkat Provinsi Jambi, Septi Miftahur Rahma (SMKN 4 Kota Jambi) juara 3 seleksi daerah ASEAN bidang beauty Therapy, Jumiati (SMKN 4 Kota Jambi) juara II Bidang agronomi LKS SMK Nasional 2018, M.Wildan Abdillah Masduki (SMKN 1 Kota Jambi) medali perak cabang lempar lembing O2SN 2018, Richie Christiansen Senlia (SMA Xaverius 1 Jambi) juara I OSK komputer Jambi, Liana (SMK swasta Unggul Sakti) medali emas cabor badminton O2SN tingkat Provinsi Jambi.
Selain beasiswa, Fachrori juga menyerahkan sepeda motor untuk kepala sekolah SMA terpencil, Nurasiah Kepala SMA Negeri 6 Tanjung Jabung Timur dan laptop untuk guru berdedikasi macam Burhani, guru fisika di SMAN Titian Teras yang telah mengabdi selama 18,5 tahun. Ada pula Mualim, guru bahasa Indonesia pada SMAN 6 Sarolangun untuk 15 tahun pengabdian di salah satu SMA terpencil di Provinsi Jambi.
"Pada kesempatan ini juga disebutkan program beasiswa Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Pendidikan tahun anggaran 2019 dengan total anggaran Rp14.667.500.000 dengan jumlah penerima 17.885 orang dengan rincian untuk jenjang SMA/SMK/SLB negeri dan swasta jumlah penerima 6.350 siswa dengan anggaran Rp7.620.000.000, bantuan ujian kompetensi keahlian (UKK) SMK jumlah penerima 10.850 anggaran Rp3.797.500.000, beasiswa hafidz Al-Quran untuk 450 orang dengan anggaran Rp625.000.000, perguruan tinggi untuk 235 orang anggaran Rp2.625.000.000," kata Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Jambi, Johansyah, Kamis (2/5).