Home Olahraga Kiper Iker Casillas Terkena Serangan Jantung saat Latihan di Klub

Kiper Iker Casillas Terkena Serangan Jantung saat Latihan di Klub

Jakarta, Gatra.com - Kiper Spanyol yang memenangi Piala Dunia Iker Casillas mengatakan, semuanya baik-baik saja setelah mengalami serangan jantung selama pelatihan bersama klubnya Porto.

Pria 37 tahun kini kondisinya sudah "stabil" di rumah sakit dan masih dalam pengawasan. Casillas, yang dianggap sebagai salah satu penjaga gawang terbaik Real Madrid, mengatakan ia memiliki rasa "ketakutan besar" tetapi menambahkan bahwa "kekuatannya masih utuh".

Dilansir Reuters, sebuah pernyataan dari Porto mengatakan, dia "menderita infark miokard akut" pada Rabu pagi.

"Sesi latihan segera dihentikan untuk memberikan bantuan kepada penjaga gawang Porto, yang saat ini berada di Rumah Sakit CUF Porto. Casillas baik-baik saja, stabil dan masalah jantungnya terpecahkan," tambahnya.

Pada Rabu malam (1/5), Casillas men-tweeted "semuanya telah dikendalikan" dan mengucapkan terima kasih kepada “semua orang atas pesan dan kasih sayang", beserta foto Casillas berbaring di tempat tidur rumah sakitnya.

Casillas dengan 725 penampilan untuk klub raksasa Spanyol, Real selama 16 tahun berkarier di Bernabeu, membantu mereka memenangkan tiga Liga Champions dan lima gelar La Liga.

Dia juga bagian dari skuad Spanyol saat mereka memenangkan dua Kejuaraan Eropa berturut-turut, pada 2008 dan 2012, dan Piala Dunia pada 2010.

 

 

656