Banda Aceh, Gatra.com - Dai kondang Aceh yang juga Pimpinan Majelis Zikrullah Aceh Wilayah Barat Selatan Tgk Salman Saff dipastikan akan mengisi tausiah pada acara Zikir Akbar di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh pada Jumat malam (26/4).
“Tgk Salman Saff yang akan menjadi penceramah agama pada Jumat malam nanti,” kata Kepala Dinas Syariat Islam Banda Aceh Alizar di Banda Aceh, Rabu (24/4).
Sebenarnya, pihaknya berencana untuk mengundang Ustaz Abdul Somad. Namun rencana itu urung dilaksanakan karena keterbatasan waktu. “Mengingat waktu yang sudah sangat mepet dan padatnya jadwal beliau, sehingga tidak jadi mengundang UAS. Mudah-mudahan di lain waktu kita dapat mengundang beliau,” ungkapnya.
Ia berharap hal itu tidak mengurangi animo warga kota untuk hadir pada hari H nanti. “Karena inti dari acara adalah zikir dan doa bersama untuk kemajuan Banda Aceh yang sudah berumur 814 tahun, sekaligus kita menyambut datangnya Ramadan 1440 Hijriah,” ungkapnya.
Adapun sebagai pemimpin zikir akbar, pihaknya selaku panitia pelaksana akan menghadirkan Pimpinan Majelis Zikir Mujiburahman Aceh Tgk Asy'ari Ibrahim. “Sementara doa akan dipimpin oleh Tgk Syukri Daud atau Abi Pango yang juga Pimpinan Majelis Zikir Rateb Siribee,” katanya.
Untuk itu, ia mengajak seluruh warga kota untuk berbondong-bondong datang ke Blang Padang pada Jumat malam nanti. “Sebelum acara dimulai kita akan menggelar shalat Isya berjamaah di Blang Padang,” jelas Alizar.
Sementara itu, Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman berharap jamaah yang hadir dapat mencapai puluhan ribu orang. “Ini adalah ungkapan rasa syukur kita kepada Allah SWT atas bertambahnya usia kota kita tercinta,” ujarnya.
Selain itu, kata dia, kegiatan ini juga merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan cita-cita Banda Aceh sebagai Kota Zikir yang menjadi destinasi wisata islami dunia.
Reporter: Teuku Dedi